Tips Biar Leptop Tetap Adem

Tips Biar Leptop Tetap AdemLaptop kalian ngelag setelah dipakai ngegame dalam waktu lama? atau Laptop kalian suka lemot ketika dipakai untuk bekerja?

Bisa jadi penyebabnya adalah suhu komponen laptop yang memanas guys, mau tau cara mengatasinya? simak artikel ini!

Daftar Isi :

1. Cek Suhu CPU dan GPU

Tips pertama tentunya adalah mengecek suhu CPU dan GPU saat bermain game, hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan software monitoring seperti misalnya AIDA64, HWID dan MSI Afterburner. Kami lebih merekomendasikan untuk menggunakan MSI Afterburner karena dapat memonitor Laptop kita saat bermain game secara real-time.

2. Mengatur Kecepatan Fan/Mengaktifkan Mode Turbo Fan

Tips kedua adalah mengatur kecepatan fan laptop, sebagian laptop sudah bisa diatur kecepatan fannya melalui software monitoring bawaan laptop tapi untuk laptop yang belum bisa diatur kecepatan fannya, biasanya beberapa laptop atau pc mempunyai opsi untuk mengaktifkan turbo fan sehingga fan berputar pada kecepatan maksimal.

3. Gunakan Cooling Pad atau Vacuum Cooler

Bagaimana jika laptop dan pc kalian tidak punya software khusus untuk konfigurasi fan? Jangan panik dulu, kalian bisa menggunakan cooling pad atau vacuum cooler untuk laptop kalian. Cooling pad efektif digunakan untuk laptop yang sudah memiliki dual fan-dual exhaust yang terletak di bagian belakang laptop dan memiliki airhole besar di bagian bawahnya, sedangkan vacuum cooler dapat digunakan untuk laptop gaming masih menggunakan system pendingin single fan.

Baca Juga : 6 Aplikasi Android Ini Bisa Jadi “Remote Control” pada Laptopmu

Baca Juga : 10 Cara Membersihkan RAM Laptop

4. Bersihkan Bagian Dalam Laptop & Ganti Thermal Paste Secara Rutin

Tips terakhir adalah membersihkan bagian dalam laptop dan menganti thermal paste secara rutin, hal ini tentu sangat penting karena sehebat apapun system pendingin yang dimiliki laptop, debu akan tetap terkumpul sehingga dapat menyebabkan overheat, gak jarang juga bisa merusak komponen laptop apabila dibiarkan.

Sedangkan untuk thermal paste juga sebaiknya rutin diganti apabila laptop sering digunakan, terlebih untuk yang laptopnya sering digunakan untuk skenario penggunaan yang berat dan dalam waktu yang lama. Namun perlu diperhatikan, tips ini serasa akan kurang cocok bagi kalian yang belum pernah membongkar laptop sendiri.

Solusinya bagaimana? kalian dapat mengontak Mr. Zetzet untuk membersihkan laptop kamu 🙂
Tim Teknisi ZetZet dapat memaintance laptop kalian, agar tetap nyaman digunakan sehari hari lho. Tidak hanya itu, kalian juga dapat konsultasi mengenai PC/Laptop kalian agar kalian tidak ketinggalan teknologi PC/Laptop terkini!

Sekian tips dari kami, kira-kira sudah berapa tips yang kalian lakukan untuk menjaga suhu laptop kalian tetap adem? Tinggalkan komen di bawah ya!(pemmzchannel.com)

Baca Juga : Laptop VS Notebook: Apa Yang Beda?

Baca Juga : Begini Cara Mudah Shutdown Komputer Otomatis Dan Terjadwal

Share

You may also like...

2 Responses

  1. Tips tips ini bermanfaat bagi kalian yang ingin bermain game dalam waktu yang lama

  2. Muhammad iqbal ardiansyah says:

    Dengan tips ini semoga saat bermain laptop tidak lagi ada panas berlebih yg menyebabkan lag saat bermain

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *