Pengertian Cloud Storage Beserta Fungsi dan Cara Kerjanya

Fungsi Cloud Storage

apa itu cloud storage dan fungsi cloud stoage

Setelah memahami definisi sesungguhnya dari cloud storage sekarang kita akan mencari tahu fungsi dari cloud storage itu sendiri. Sebenarnya setelah memahami pengertian cloud storage anda pasti juga memahami fungsi utamanya, yakni sebagai media penyimpanan yang berbasis internet sehingga dapat digunakan dimanapun dan kapanpun.

Contoh aplikasi cloud storage adalah Google Drive dan Dropbox yang pasti sudah cukup familiar. Sebenarnya masih banyak contoh aplikasi lain namun dua aplikasi itu yang paling mudah dan sering digunakan sehingga anda juga lebih mudah mengerti.

Seringkali kita juga melihat adanya tautan atau link download yang memanfaatkan Google Drive dan dapat kita unduh tanpa harus login. Itu berarti dengan cloud storage anda juga dapat membagikan atau menshare file – file tertentu yang biasanya ditautkan ke website atau juga dibagikan langsung linknya. Selain file anda juga bisa menshare folder tertentu ke publik. Namun tetap harus diperhatikan file mana yang harus dibagikan atau tidak agar privasi kita bisa tetap terjaga.

Selain itu dengan memanfaatkan cloud storage anda juga dapat menangani pekerjaan dengan multi platform. Maksudnya anda dapat mengakses file yang disimpan di cloud storage tidak hanya di komputer rumah saja tapi juga di semua media dan tentu saja harus menggunakan koneksi internet. Terdapat setting khusus pada cloud storage sehingga selain dapat dishare anda juga bisa melakukan perubahan di file yang disimpan tanpa harus didownload. Dengan demikian pekerjaan yang anda simpan di cloud storage dapat lebih cepat selesai.

Cara Kerja Cloud Storage

cara kerja cloud storage

Image by: CBLDataRecovery.com

Sebuah aplikasi yang menggunakan cloud storage menggunakan internet sebagai server sehingga anda tidak perlu mengkhawatirkan data hilang. Bahkan jika sewaktu – waktu server mengalami down (tidak dapat diakses) data anda akan tetap terjaga.

Sebagian besar aplikasi pada cloud storage juga tidak perlu melakukan instalasi karena sudah terpasang pada media internet, contohnya Google Drive. Anda hanya perlu menyiapkan koneksi internet dan membuat akun untuk bisa menggunakan Google Drive. Seperti yang kita ketahui bahwa Google Drive ini dibawa oleh salah satu perusahaan besar yakni Google Inc maka yang bertindak sebagai server adalah pihak Google itu sendiri.

Dalam hal penentuan kapasitas pada cloud storage juga beragam. Jika anda menginginkan tersedianya ruang yang besar maka biasanya anda harus mendaftar versi berbayar. Dalam hal keamanan juga lebih terjamin jika anda menggunakan versi berbayar. Perlu diketahui karena server dihandle oleh perusahaan penyedia aplikasi maka tentunya mereka juga dapat mengakses semua data anda. Biasanya hal ini dapat disiasati dengan menggunakan versi berbayar untuk meningkatkan privasi atau mengaktifkan mode protection pada semua file anda.

Itulah pembahasan kali ini mengenai pengertian cloud storage beserta fungsi dan cara kerjanya. Yang perlu diperhatikan adalah meskipun menawarkan kemudahan dan keamanan yang terjamin anda harus tetap cermat dan bijaksana dalam menggunakan cloud storage. Mengingat salah satu hal yang paling berharga saat ini adalah data maka dalam menjaga file – file anda harus tetap berhati – hati dan memahami cara kerja dari setiap fasilitas teknologi. (nesabamedia.com)

Info ruanglab lainnya:

Pages: 1 2
Share

You may also like...

1 Response

  1. Gusty says:

    Like it

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *