Jenis-Jenis Antena Dalam Jaringan – Selain membahas sedikit tentang macam macam jenis antena pada jaringan internet kita akan bahas juga sedikit tentang fungsi fungsi antena jaringan internet itu sendiri. Antena adalah suatu alat yang digunakan untuk mengirim dan menerima gelombang elektromagnetik, terdapat 2 jenis antena yang berbeda yang biasa digunakan pada jaringan komputer atau jaringan internet, dua jenis antena tersebut dibedakan berdasarkan pola radiasi pancarannya adalah:
- Antena omnidirectional
- Antena directional
Antena Directional merupakan antena yang memiliki fungsi sebagai pemancar dan juga sebagai penerima, tetapi anten ini hanya memiliki satu arah polarisasi saja dan juga hanya ke arah tertentu saja.
Antena Omni Directional merupakan antena yang memiliki fungsi hanya sebagai pemancar saja tetapi memiliki polarisasai ke segala arah atau 360 derajat.
Daftar Isi :
Jenis jenis antena dalam jaringan
Dibawah ini adalah macam macam jenis antena jaringan berserta fungsinya, antara lain adalah:
1. Antena Yagi
Antena Yagi adalah antena yang memiliki pemancar dengan bentuk seperti tulang ikan. Antena ini diciptakan oleh Hidetsugu Yagi. Antena ini dilengkapi dengan pengarah dan pemantul sinyal yang memiliki bentuk batang (seperti gambar dibawah ini).
Antena ini hanya memiliki polarisasi satu arah saja jadi antena ini harus diarahkan ke antena pemancar di tempat lainnya dan juga antena yagi ini lebih cocok digunakan sebagai mode client. Antena ini juga memiliki 2 frekuensi yaitu 2,4 GHz dan 5,8 GHz serta memiliki gain hingga 16dBi. Antena yagi ini juga termasuk kedalam jaringan point to point PtP.
2. Antena Grid
Antena grid ini sering digunakan untuk client jarak jauh dengan menggunakan sistem PtP yang artinya kedua cient baik itu penerima dan pemancar sama sama harus menggunakan antena grid dan juga antena ini cukup populer.
Antena Grid ini memiliki bentuk yang mirip seperti jaring (seperti gambar disamping dini) dan juga antena grid ini termasuk antena directrional karena memiliki polasasi ke arah tertentu. Antena grid ini memiliki 2 frekuensi yaitu frekuensi 2.4Ghz dan juga 5.8Ghz, antena grid ini memiliki gain 27dBi.
3. Antena Omni
Antena yang memiliki bentuk seperti tongkat panjang tetapi memiliki ukuran yang kecil. Antena omni ini juga memiliki pola pancaran sinyal yang luas karena pancaran sinyal yang di hasilkan antena omni ini berbentuk semacam lingkaran yaitu sebesar 360 derajat. Walaupun memiliki pancaran sinyal yang luas yaitu sekitar 360 derajat tetapi untuk jangkauannya ini sendiri jaraknya cukup pendek. Antena omni juga memiliki 2 frekuensi yaitu 2.4Ghz dan 5.8Ghz dan juga antena ini memiliki gain sekitar 3-13Dbi.
Baca Juga : Membuat Antena Penerima Sinyal TV dari Segala Arah
4. Antena Wajan Bolic
Antena yang bisa dikatakan murah karena antena ini bisa dibuat dengan wajan bolic. Antena wajan bolic ini atau antena Wajanbolic e-goen di kembangkan oleh Pak Gunadi (Pak Gun) atau lebih di kenal e-goen, beliau berasal dari Jogyakarta alumni STEMBAYO.
Beliau bekerja di Indosat dan menjadi salah satu seorang yang memiliki tanggung jawab di Stasiun Bumi Indosat di Purwakarta. Sejak tahun 2005 sampai dengan awal tahun 2006, sosok beliau e-goen dominan memberikan inspirasi bagi bangsa Indonesia untuk mengembangkan teknologi antena wajan & antena panci di Indonesia.
Antena wajan yang kemudian dikenal sebagai wajanbolic e-goen menjadi andalan utama bagi mereka yang ingin membangun rt/rw-net atau wireless internet murah di rumahnya dengan modal sekitar Rp. 300-350.000 saja.
5. Antena Sectoral
Antena jaringan yang mirip dengan antena omni yaitu antena sectoral ini, perbedaanya antara antena omni dan juga antena sectoral yang paling mencolok adalah arah pancarannya. Antena omni memiliki pancaran sinyal sampai 360derajat sedangkan antena sectoral ini hanya memiliki setengah dari pancaran sinyal antena omni yaitu sekitar 180derajat.
Antena ini memiliki gain kurang lebih 10 sampai 19 dBi, antena ini termasuk kedalam jarigan PtP Point to Point atau Point to Multi Point. Mungkiin kalian pernah melihat tower dijalan jalan yang suka kalian lalui? seperti gambar dibawah ini.
Baca Juga : Mengenal Penemu Antena – Hidetsugu Yagi
Di antara gambar tersebut terdapat antena sectoral yang di aplikasikan untuk jaringan GSM untuk HP atau smartphone kita yang biasa kita gunakan sehari hari saat ini.
6. Antena Parabolic
Antena parabolic atau antena solid dish biasa digunakan untuk jaringan point to point jarak menengah hingga jarak jauh atau biasa digunakan untuk outdoor pointing. Fungsi dan frekuensi pada antena parabolic ini memiliki kesamaan dengan antena grid hanya saja antena ini memiliki jangkauan yang lebih jauh dan juga lebih fokus yaitu sekitar 18 dBi sampai dengan 29 dBi.
Tentunya untuk urusan jarak dalam melakukan pointing antena ini lebih unggul atau lebih bagus dibandingkan dengan antena grid.
Mungkin ini yang bisa saya share tentang jenis jenis antena pada jaringan, semoga artikel ini dapat bermanfaat.(catatanshand.blogspot.com)
Baca Juga : Wow Teknologi Radar yang Bekerja pada Buah-buahan yang Membeku
Baca Juga : Macam-Macam Konektor Pada Jaringan Dan Fungsinya