Berikut Daftar Fitur LinkedIn yang Jarang Diketahui – LinkedIn sebagai aplikasi jejaring sosial dengan orientasi bisnis profesional ternyata memiliki beberapa fitur tersembunyi loh. Tahun ini, LinkedIn merilis beberapa fitur baru untuk meningkatkan pengalaman pengguna, dan membantu brand dan bisnis yang ingin berkembang secara online.
Aplikasi yang memiliki sekitar 706 juta pengguna aktif yang terdapat di lebih dari 200 negara ini menawarkan berbagai hal baru dan pastinya bisa menjadi peluang bagi kalian yang ingin menambah atau membuka peluang menjadi profesional.
Berikut ini adalah fitur-fitur LinkedIn yang jarang diketahui yang bisa kalian gunakan.
Daftar Isi :
1. Carousel Posts
Jika kalian ingin mengunggah beberapa foto atau dokumen secara berurutan, saat ini LinkedIn telah memberikan fitur baru yang dapat kalian gunakan. Carousel Post adalah fitur yang menjadi solusi untuk permasalahan kalian dalam mengunggah dokumen. Dengan menggunakan fitur tersebut, akan membuat brand kalian terlihat lebih menarik dan tentunya menjadi perhatian bagi pengguna lain untuk mengetahui apa yang kalian unggah.
2. Name Pronunciation
Foto: LinkedIn
Fitur Name Pronunciation di LinkedIn akan sangat membantu bagi pengguna lain. Fitur ini akan memberikan cara pengucapan nama kalian. Berkat fitur baru ini, pengguna sekarang dapat merekam klip audio berdurasi 10 detik dan menambahkannya ke profil mereka. Kehadiran fitur ini banyak membantu pengguna lain untuk mengetahui bagaimana cara mengucapkan nama kalian dengan benar.
Baca Juga : Cara Memaksimalkan Akun LinkedIn Supaya Dilirik Recruiters
Baca Juga : Fitur Penting Notepad++ Yang Perlu Anda Ketahui
3. Polls
LinkedIn Polls adalah fitur baru yang keren untuk mendorong interaksi yang cepat di aplikasi tersebut. Bagi kalian yang ingin mendapatkan sebuah masukan atau saran dari pengguna lainnya, fitur ini sangat cocok untuk digunakan. Dengan fitur polls, kalian dapat memberikan kesempatan bagi pengguna lain untuk memilih atau memberi masukan terhadap topik yang kalian ajukan. Menyenangkan ya?
4. Live Video
Banyak pencari kerja atau perusahaan diberbagai wilayah harus mengerem dan membatalkan jadwal pertemuan secara tatap muka demi mematuhi social distancing akibat pandemi COVID-19. LinkedIn memberikan solusi dengan menawarkan metode live streaming. Meski begitu, fitur ini belum bisa digunakan karena LinkedIn mengharuskan penggunanya untuk meminta akses dengan mengisi formulir terlebih dahulu. Jika data pengguna sudah ditinjau, maka fitur ini baru bisa digunakan.
5. Reactions
Pengguna aplikasi ini sekarang dapat menanggapi pembaruan fitur LinkedIn dengan menekan dan menahan tombol like serta memilih berbagai ekspresi yang berbeda seperti like, celebrate, support, love, insightful, and curious. Fitur baru ini adalah cara yang bagus untuk meningkatkan interaksi antar pengguna. Walaupun hanya melalui Reactions, hal itu dapat menambah kesan yang baik bagi mereka. (teknologi.id)
Baca Juga : LinkedIn Gandeng Zoom untuk Akses Video Call Terintegrasi
Baca Juga : Lakukan Cara Ini Untuk Dorong Karirmu Melalui LinkedIn