Software Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC dan Laptop – 5 Software Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk Windows PC dan Laptop 2019 pasti sangat dibutuhkan karena di jaman seperti saat ini mengedit video menjadi kebutuhan yang cukup sering dilakukan apalagi untuk para vlogger dan Youtuber. Bagi anda yang sedang bingung menentukan aplikasi terbaik apakah untuk keperluan edit video untuk PC maupun laptop, berikut ini adalah beberapa aplikasi yang bisa anda coba.
Daftar Isi :
1. Adobe Premiere Pro
Siapa yang tak kenal dengan Adobe? Memang sudah sejak dulu Adobe dikenal mampu menciptakan software – software andalan, baik itu untuk keperluan editing foto maupun video. Salah satu editing video untuk PC yang ditawarkan oleh Adobe adalah Adobe Premier Pro.
Adobe Premier Pro ini meskipun menyandang nama yang besar namun fitur yang ditawarkan cukup mudah dipahami. Sehingga anda yang masih pemula pun bisa dengan mudah menggunakan aplikasi yang satu ini. Fitur yang lengkap namun mudah digunakan menjadi alasan utama mengapa Adobe Premier Pro ini banyak digunakan oleh para profesional dalam hal editing video.
2. Corel Studio Video
Untuk 5 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC dan Laptop yang kedua adalah Corel Studio Video. Aplikasi yang satu ini bisa jadi pilihan yang tepat bagi anda yang masih terbilang pemula dalam hal mengedit video. Mengapa begitu?
Corel Studio Video merupakan besutan perusahaan Corel yang memang sudah banyak dikenal. Termasuk juga dengan Corel Studio Video ini yang dikenal sebagai software editing video terbaik yang dapat menghasilkan video yang canggih namun dengan tampilan sederhana dan mudah. Sehingga bagi para pemula tak perlu khawatir akan kerepotan menggunakan software yang satu ini.
3. Windows Movie Maker
Baca Juga : Bikin Tanda Tangan Digital Tanpa Aplikasi
Masyarakat di seluruh penjuru dunia pasti sudah tidak asing lagi dengan Windows. Windows memanjakan para Windows user dengan software editing video ini. Sama halnya dengan software nomor 2, software yang satu ini juga cocok untuk pemula karena dilengkapi dengan dasar – dasar cara mengedit video yang bagus. Banyak fitur unggulan yang ditawarkan oleh Windows Movie Maker ini namun juga mudah untuk digunakan.
4. Sony Vegas Pro 13
Rekomendasi 5 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC dan Laptop berikutnya adalah Sony Vegas Pro 13. Editor video yang satu ini merupakan besutan Sony. Perusahaan asal Jepang yang sudah mendunia.
Aplikasi yang satu ini merupakan aplikasi untuk mengedit dan menghasilkan video dengan hasil yang bagus namun secara mudah. Aplikasi ini dibekali dengan berbagai fitur mumpuni yang sangat cocok digunakan para editor video profesional. Tak heran jika para profesional yang bekerja dan bergelut di bidang video editing mengandalkan aplikasi Sony Vegas Pro 13 ini.
5. AVS Video Editor
Bagi anda yang ingin membuat video menarik maka AVS Video Editor bisa menjadi salah satu dari 5 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk PC dan Laptop yang bisa diandalkan. Aplikasi ini tergolong sangat ringan. Namun yang menarik dari AVS Video Editor ini adalah dimana aplikasi ini mampu memproses dan mengedit video secara cepat.
Tak perlu khawatir karena fitur – fitur yang ditawarkan oleh aplikasi ini juga sangat lengkap sehingga semakin memudahkan proses mengedit video. Bagi anda yang membutuhkan aplikasi video editor terbaik yang mampu memproses video Full HD dengan cepat, mudah dan ringan namun bisa menghasilkan video yang keren maka AVS Video Editor ini bisa menjadi salah satu solusinya.(blog.dimensidata.com)
Info ruanglab lainnya:
- Cara Membuat dan Edit Tulisan di Photoshop
- Fraps – Aplikasi untuk Merekam Video Game PC
- Teknik Belajar Videografi yang Sempurna