Fungsi Manfaat Microsoft Intune untuk Mendukung Modern Workplace

Fungsi Manfaat Microsoft Intune untuk Mendukung Modern Workplace – Seiring dengan perkembangan teknologi, dunia kerja pun ikut berubah. Salah satunya adalah dengan semakin populernya istilah modern workplace. Modern workplace sendiri merupakan istilah yang digunakan untuk mendefinisikan perusahan yang menggunakan kolaborasi secara digital dengan menggunakan teknologi dalam proses kerjanya.

Untuk mendukung modern workplace ini, Anda membutuhkan banyak komponen. Salah satunya adalah dengan memilih aplikasi kolaborasi yang tepat. Microsoft Intune merupakan salah satu opsi terbaik yang tersedia saat ini.

Bagaimana Microsoft Intune Membantu Anda Mewujudkan Ruang Kerja yang Lebih Dinamis

Microsoft Intune adalah layanan berbasis cloud yang fokus pada Mobile Device Management dan Mobile Application Management (MAM). Intune termasuk ke dalam paket Microsoft Enterprise Mobility + Security (EMS) yang memungkinkan pengguna tetap produktif sembari melindungi semua data agar tetap aman.

Lantas, apa saja skenario bisnis yang bisa dioptimalkan dengan menggunakan Microsoft Intune?

1.      Menjaga Keamanan Data On-Premises dan Email

Salah satu kunci dari modern workplace adalah bagaimana bisnis dapat berjalan dengan dinamis. Salah satunya adalah dengan memastikan akses email seluruh pengguna (dalam hal ini karyawan) terjamin lewat perangkat masing-masing. Lewat EMS, Microsoft Intune memungkinkan integrasi yang membatasi akses email. Jadi, ketika perangkat tidak terhubung ke Intune, maka akses ke email perusahaan tidak bisa dilakukan.

2.      Melindungi Keamanan Data dengan Membatasi Akses

Karyawan mungkin akan memerlukan perangkat lain untuk mengakses data perusahaan. Misalnya saja saat mereka sedang berada di luar kota. Adanya Intune dan EMS bisa membatasi akses ini. Dengan begitu, orang yang tidak berwenang tidak akan bisa menyalahgunakan data perusahaan Anda.

Baca Juga : Waw! Ada yang Baru nih Microsoft Office 2021

3.      Proteksi pada Penggunaan Perangkat Bersama

Di beberapa perusahaan, misalnya toko ritel modern, penggunaan satu perangkat bersama-sama adalah hal yang lazim. Ini biasanya dilakukan untuk memeriksa inventori serta memproses penjualan dan kebutuhan lainnya. Agar data tetap aman, Intune akan membantu Anda membatasi penggunaan sesuai dengan masing-masing divisi dari karyawan yang memakai perangkat tersebut.

4.      Melindungi Smartphone Seat Management

Jika perusahaan Anda menyediakan seat management (misalnya ponsel) sebagai dukungan kerja mobile bagi karyawan, Anda harus memperhatikan koneksi seamless dan jaminan keamanan data perusahaan.

Layanan bulk provisioning dapat dimanfaatkan oleh tim IT Anda untuk melakukan pengaturan terpusat. Ini bisa Anda dapatkan dengan menggunakan Intune. Intune juga bisa terintegrasi dengan aplikasi manajemen smartphone seperti Apple Device Enrollment Program dan Samsung Knox untuk mempermudah control serta konfigurasi akses perangkat.

Mewujudkan ruang kerja yang dinamis dalam modern workplace memang tidak hanya cukup dengan menggunakan aplikasi obrolan bersama. Pemanfaatan Microsoft Intune ditambah keinginan untuk menciptakan atmosfer kerja yang positif, kolaboratif, serta fleksibel akan dapat membuat Anda mewujudkan ruang kerja dinamis yang terbaik bagi produktivitas bisnis.(solusitraining.com)

Baca Juga : Kenali Microsoft Teams dan Fitur Utamanya

Baca Juga : Mengenal Fungsi Mail Merge di Microsoft Word

Share

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *